menu melayang

19 Maret 2018

Ini Cara Babinsa Koramil Kraton Saat Menyampaikan Wasbang Pada Siswa Sekolah


PASURUAN, TRIBUNUS.CO.ID  - Pukul 10.00 WIB Babinsa Desa Ngabar Koramil 0819/03 Kraton  Sertu Sulistyarno dan Kopda Setiawan anggota Koramil 0819/03 Kraton melaksanakan kegiatan  Wasbang di SDN 1 Desa Ngabar. Senin 19/03

Dalam pelaksanaan kegiatan tersebut dihadiri oleh siswa kelas 4,5 dan 6  sebanyak  115 siswa,  Kepala Sekolah Hasiyati,SE MM dan dewan guru SDN 1 Desa Ngabar.

Pada kesempatan tersebut Babinsa Koramil 0819/03 ,Kraton dalam menyampaikan beberapa materi kepada Siswa Siswi SDN 1 Ngabar berupa materi cinta tanah air dan sejarah hari lahir Pancasila.

Kegiatan tersebut bertujuan untuk pembinaan mental, jiwa korsa/kebersamaan kepada sesama Siswa, menanamkan kedisiplinan, tumbuh rasa Bela Negara, rasa Cinta Tanah Air dari semenjak usia dini dan dengan sendirinya nantinya dapat menjadi generasi yang berkompenten dalam menjaga keutuhan NKRI.

Babinsa Koramil 0819/03 Kraton Sertu Sulis mengatakan bahwa pemberian materi Wasbang bukan hanya diberikan pada tingkatan Sekolah Menengah Pertama atau Atas saja, tetapi Sekolah Dasar (SD) merupakan jenjang pendidikan dasar yang memiliki posisi strategis dalam membentuk dasar-dasar mental dan perilaku generasi muda bangsa ini untuk mewarnai perjalanannya meraih cita-cita dimasa yang akan datang. Ungkapnya.

Blog Post

Related Post

Back to Top

Cari Artikel

Arsip Blog