menu melayang

1 Juli 2016

Berprestasi, 5 Anggota Polres Memperoleh Penghargaan

Pasuruan, Tribunus-antara.com -  Polres Pasuruan melaksanakan Upacara Hari Ulang Tahun Bhayangkara ke-70 tahun 2016 ( HUT Polri ke-70 tahun 2016),  Kapolres Pasuruan sebagai inspektur upacara dan AKP WIKSAN (Wakapolsek Bangil) sebagai komandan upaca, hadir Ketua Bhayangkari Cabang Pasuruan  bersama  Bhayangkari Pimstaf,  Forpimda  Plus Kab. Pasuruan,  Ketua DPRD Kab. Pasuruan,  Pimpinan kesatuan samping antara lain Dan Yon Kav Beji, Dan Sat Brimob Porong, Tokoh Ulama (Ketua MUI Kab. Pasuruan), Pimpinan Kelompok Ormas (FPI Kab. Pasuruan), dan mengundang pula Purnawirawan Polri juga Worokawuri Polri serta para undangan yang lainnya.

Dikuti  1 (satu) pleton Anggota Propvos Polres Pasuruan dan Jajarannya, 1 (satu) pleton Polwan, 1 (satu) pleton Anggota Dalmas Inti Polres Pasuruan, 1 (satu) pleton Anggota Dalmas Gabungan Polsek Jajaran Polres Pasuruan, 1 (satu) pleton Anggota Lantas, 1 (satu) pleton Gabungan Anggota Reskrim dan Intelkam Polres Pasuruan, serta 1 pleton PNS Polres Pasuruan.

Dalam Upacara HUT Polri tahun 2016 ini, Polres Pasuruan juga memberikan Penghargaan kepada 4 Anggota Polres Pasuruan dan 1 Orang Sipil, adapun nama-nama sebagai berikut :
1.        IPDA SUKIMIN, SH (Sat Lantas Polres Pasuruan), Bintang Bhayangkara Nararya;
2.        AIPTU BAMBANG HARIONO (Sat Lantas Polres Pasuruan), SL 24 tahun;
3.        AIPTU BAMBANG SURYONO (Polsek Bangil), SL 14 tahun;
4.        BRIGADIR AKHMAD FUAD (Polsek Wonorejo), SL 8 tahun;
5.        SAMSUL ARIF (Sipil), 32 tahun, Ds. Cemandi RT.03 RW.05 Kel. Kersikan Kec. Bangil Kab. Pasuruan, atas keberhasilan membantu tugas Polri dalam ungkap kasus Pencurian denga Pemberatan (CURAT) cengkeh dengan TKP Gempol Kab. Pasuruan, serta membantu ungkap kasus Pencurian dengan Pemberatan (CURAT) Kabel dengan TKP PT. Ando Kec. Gempol Kab. Pasuruan.

Setelah pemberian penghargaan,  (Kapolres) membacakan amanat tertulis dari Presiden Republik Indonesia dalam rangka peringatan Hari Bhayangkara ke-70 tahun 2016 (dul)

Blog Post

Related Post

Back to Top

Cari Artikel

Arsip Blog