menu melayang

11 Oktober 2017

Kapolres Bojonegoro Perintahkan Anggota Untuk Latihan Dalmas  Mengikuti Apel Kasatwil


Bojonegoro | TRIBUNUS.CO.ID  -  Kapolres Bojonegoro, AKBP Wahyu S Bintoro mengikuti Apel Kasatwil tahun 2017, yang dilaksanakan selama empat hari, mulai Senin (9/10) sampai Rabu (11/10), bertempat di Gedung Graha Cendikia Akademi Kepolisian, Semarang, Jawa Tengah.

Apel Kasatwil tahun 2017, yang dihadiri oleh Presiden RI Ir. H. Joko Widodo, Panglima TNI, Jendral Gatot Nurmantyo, Kapolri Jendral Pol. M. Tito Karnavian, Kepala Kementrian dan Lembaga Negara serta Kapolda dan Kapolres seluruh Indonesia, adalah sebagai komitmen Polri untuk mengamankan Pemilihan Kepala Daerah serentak tahun 2018 mendatang yang akan dilaksanakan di seluruh Indonesia,

Disampaikan oleh Kapolres Bojonegoro AKBP Wahyu S Bintoro pada Selasa (10/10) sore seusai mengikuti kegiatan, dilaksanakan apel Kasatwil kali ini adalah untuk mengantisipasi gangguan keamanan, dan mengambil langkah langkah antisipasi potensi kerawanan menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2018.

Kapolres Bojonegoro menyatakan bahwa, pada Apel Kasatwil, Kapolri Jenderal Polisi Muhammad Tito Karnavian mengeluarkan ultimatum kepada Kapolda dan Kapolres, mendesak jajaran pimpinan kepolisian wilayah mengambil langkah antisipasi potensi kerawanan jelang Pilkada 2018.

"Seperti arahan dari Bapak Kapolri, kita akan melakukan pendekatan dengan seluruh pemangku kepentingan dan meningkatkan hubungan dengan TNI di wilayah, karena adalah dua pilar utama negara ini," kata Kapolres Bojonegoro.

"Program Pos Polah yang kita jadwalkan setiap hari Rabu, setiap Polsek akan kita latihkan Dalmas yang dipusatkan di Rayon masing masing," terang Kapolres.

Dan menindaklanjuti perintah Kapolri, dikatakan oleh Kapolres bahwa, segenap personel jajaran Polres Bojonegoro akan mempersiapkankan langkah langkah dalam mengantisipasi gangguan keamanan menjelang Pilkada 2018 di Bojonegoro, salah satunya menyiapkan personil Polsek untuk melaksanakan latihan Dalmas di setiap Rayon sesuai Program Pos Polah (Polisi Latihan)
Demikian info terakhir.
( TOM@Jaganews ,)

Blog Post

Related Post

Back to Top

Cari Artikel

Arsip Blog