menu melayang

2 September 2017

Kodim 0809 Kediri Laksanakan Penyembelihan Hewan Kurban Di Hari Raya Idzul Adha 1438 H


Kediri -  Dalam rangka Hari Raya Idzul Adha yang ke 1438 H ,Kodim 0809 Kediri melaksanakan penyembelihan hewan kurban sekaligus penyerahan paket bingkisan daging kurban kepada para warga fakir miskin di Makodim 0809 Kediri pada hari Jumat 1/9/2017 siang

Sebanyak tiga ekor sapi dan enam kambing di kemas menjadi 1.428 paket bingkisan daging kurban yang kemudian diserahkan kepada yang berhak menerima yaitu fakir miskin

Sebelum acara pelaksanaan penyembelihan hewan kurban ,semua anggota Kodim 0809 Kediri melaksanakan Sholat Idzul Adha terlebih dahulu di Masjid Baitul Rahman yang berada di area Yonif 521 /DY

Pasi Ter Kodim Kediri Kapten Inf Warsito juga selaku panitia kurban mengatakan"sebelumnya sejak tiga hari yang lalu sebelum dilaksanakan penyembelihan dilakukan terlebih dahulu pengecekan kondisi,fisik dan kesehatan hewan kurban tersebut,kemudian menurut Kapten Czi Mukhlasin"terjadi peningkatan satu hewan kurban pada tahun ini yang sebelumnya pada tahun lalu 2016 sebayak delapan ekor hewan kurban dan sekarang menjadi sembilan ekor hewan kurban ,adapun sumber pengadaan hewan korban tersebut berdasarkan dari kesadaran dan kemauan niat seluruh anggota Kodim Kediri

Dandim 0809 Kediri Letkol Arm Joko Setiyo Kurniawan M.Si(Han) mengapresiasi positif tentang kesadaran setiap anggota Kodim Kediri dalam membangun pondasi iman lewat berkurban di Hari Raya Idhul Adha ini

Terpisah"Kapten Czi Mukhlasin mengatakan" dengan daging kurban hewan tersebut terkemas dengan jumlah 1.428 paket bingkisan daging dengan perbingkis seberat 1 kg ,selain warga miskin diseputaran Makodim Kediri ,daging hewan kurban tersebut juga diberikan kepada tukang becak

Hari Raya Idzul Adha memang identik dengan berbagi dengan sesama,khususnya kepada para warga miskin yang sangat membutuhkan termasuk yang dilakukan pada hari ini "terang Kasdim Kodim Kediri Mayor Inf Joni Marwantoto (Harry)

Blog Post

Related Post

Back to Top

Cari Artikel

Arsip Blog