menu melayang

22 Januari 2018

Kapolsek Pare AKP. Mustakim,SH Hadiri Sosialisasi Difteri dan ORI Di Pendopo Kec. Badas


KEDIRI, TRIBUNUS-ANTARA.COM  - Kapolsek Pare Polres Kediri AKP Mustakim SH menghadiri acara Pertemuan Sosialisasi Difteri dan Persiapan Outbreak Respons Immunization (ORI) di Pendopo Kecamatan Badas Kabupaten Kediri. Senin (22/1/2018).

Hadir dalam acara tersebut Kapolsek Pare bersama anggotanya, Camat Badas Sumarlan SH. MSi Ketua PKK Ibu Fatwa Delsia,UPTD Puskesmas Badas Dr Heny bersama stafnya, UPTD Dinas Pendidikan SD Kecamatan Badas Ibu Sukatmi, Ketua Kwaran Ranting Pramuka Peduli bapak Sri Budibyo dan seluruh Kepala Desa se Kecamatan Badas.

Dalam hal ini Kapolsek menghimbau kepada seluruh instansi pemerintah maupun dari lembaga agar turut serta mensukseskan program Biofori yang sudah dicanangkan oleh Pemerintah Kabupaten Kediri secara serentak nasional, harapannya agar tidak terjadi timbulnya penyakit difteri yang diakibatkan kurang pengetahuannya dalam menjaga kebersihan lingkungan.

Selain itu penyakit Difteri ini sifatnya menular, untuk itu mari bersama sama dalam penanganan ini untuk mencegah terjadinya difteri, lebih baik mencegah dari pada mengobati, Pungkasnya.

Ia juga menyampaikan tambahan, kepada semua pihak bagi yang mempunyai peliharaan binatang buas seperti anjing, agar sesegera melaporkan kepihak yang terkait agar tidak terjadi lagi korban yang sudah diberitakan kemaren, dimana ada seseorang diwilayah Kecamatan Kandat jadi korban serangan anjing.

Kami dari kepolisian juga menghimbau agar masyarakat tak bosan bosannya bekerja sama dengan kami untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, jika terjadi gangguan kamtibmas diwilayah masing masing maka dapat segera lapor ke Polsek terdekat "tambahnya.
(Harry)

Blog Post

Related Post

Back to Top

Cari Artikel

Arsip Blog