menu melayang

22 Agustus 2016

Tabrakan Truk Tebu Versus MPU Belasan Anak Sekolah Luka-Luka

Pasuruan. Tribunus-antara.com - Kecelakaan tragis terjadi siang tadi 14.20 WIB di jalan Pantura Pasuruan-Probolinggo tepatnya di dekat perlintasan rel kereta api desa Mangkrengan 10 orang siswa SMK Grati mengalami luka parah. Kecelakaan antara Angkutan Penumpang Umum (MPU) jalur Pasuruan-Lekok dengan truk sarat muatan tebu

Menurut saksi  mata, kecelakaan berawal  MPU dikemudikan Abdul Ghofur (50) melaju dari arah barat ke Timur. Saat tiba di perlintasan kereta api (KA) Mangkrengan, MPU bermaksud menyalib kendaraan lain dan nekat mengambil lajur yang berlawanan. Tabrakan pun tak bisa dihindari saat truk sarat muat tebu nopol N 8863 UZ datang dari arah berlawanan. Benturan keras tak terelakan lagi.

Akibat kecelakaan ini, 12 penumpang termasuk sopir MPU dan 10 siswa SMKN Grati, Kabupaten Pasuruan, mengalami luka parah. sebaigian besar mengalami patah tulang pada kaki. Selain penumpang MPU, sopir truk tebu bernama Sumadi juga mengalami luka parah. Para korban segera dilarikan ke RSUD dr Soedarsono Kota Pasuruan untuk mendapatkan perawatan, sedangkan korban luka ringan mendapat perawatan di Puskesmas Grati.

Hingga berita ini dinaikan belum diperoleh kabar pasti terkait kondisi korban laka di Mangkrengan tersebut. Polisi masih melakukan pendataan data-data korban hingga pukul 17.45 tadi. (nur/jok)




Blog Post

Related Post

Back to Top

Cari Artikel

Arsip Blog