menu melayang

22 Juli 2017

KAPOLSEK LUMBANG BERIKAN PENYULUHAN “BAHAYA NARKOBA BAGI PELAJAR”

LUMBANG - Saat ini banyak sekali kasus tentang kenakalan remaja termasuk kasus tentang penyalah gunaan narkoba dan obat-obat an terlarang dikalangan anak-anak muda/pelajar jaman, oleh karena itu untuk mengantisipasi hal tersebut Kapolsek Lumbang AKP Muljono,S.H.,M.H. memberikan penyuluhan tentang “BAHAYA NARKOBA BAGI PELAJAR” di SMA MA'ARIF NU MIFTAHUL ULUM desa Cukurguling Kec. Lumbang Kab Pasuruan, Kamis (20/07/2017).
           
Kapolsek Lumbang menjelaskan tentang efek dan bahaya dari Narkoba dan Obat-obatan terlarang, “siswa dan siswi agar lebih berhati-hati terhadap barang terlarang tersebut, karena sangat berbahaya hingga berdampak kematian bagi pengonsumsi,” ungkap Kapolsek Lumbang.
           
“para pelajar sangat antusias mengikuti penyuluhan ini, diharapkan para pelajar benar-benar menghindari barang yang menyebabkan kematian tersebut,” tambah Kapolsek Lumbang.

Blog Post

Related Post

Back to Top

Cari Artikel

Arsip Blog