JOMBANG -. Babinsa Koramil jajaran Kodim 0814 Jombang dengan gencar melakukan sosialisasi kepada masyarakat tentang kegiatan “Do’a Bersama 171717” secara serentak, Rabu (16 Agustus 2017). Perhelatan Do’a Bersama 171717 dengan tema “Indonesia Lebih Kasih Sayang” akan digelar tanggal 17 Agustus 2017 pukul 17.00 WIB dan berlangsung secara serentak di seluruh Indonesia oleh semua pemeluk agama.
Para Babinsa yang tersebar di seluruh wilayah Kabupaten Jombang sejak kemarin mulai mensosialisasikan rencana kegiatan Do’a Bersama 171717 kepada warga yang ada di wilayah binaan masing-masing. Babinsa juga menyasar sejumlah tempat yang menjadi konsentrasi massa seperti pasar, pertokoan dan sejumlah warung untuk menyampaikan rencana do’a bersama tersebut sekaligus memasang pamflet/brosur di tempat-tepat strategis. Bahkan para Babinsa juga membagikan brosur kepada para pengguna jalan yang melintasi wilayahnya.
Letkol Arh Fatkhurrohman selaku Dandim 0814 Jombang, menyampaikan bahwa untuk Kodim 0814 Jombang akan menggelar Do’a Bersama 171717 di di makodim 0814 Jombang dan di gereja Bethany jl gatot subroto no 105 Jombang, “ Selain di lima tempat tersebut, perhelatan do’a bersama ini, juga akan berlangsung di seluruh wilayah Koramil Jajaran Kodim 0814 Jombang,” beber Dandim.
Ditambahkan, bahwa para Babinsa harus proaktif dan totalitas dalam mensosialisasikan kegiatan dimaksud guna mensukseskan kegiatan Do’a Bersama 171717 ini demi terwujudnya Indonesia yang lebih baik dan Indonesia lebih kasih sayang.