menu melayang

30 Agustus 2017

Mantabkan Stabilitas Wilayah, Polres Tanjung Pinang Sosialisasi Bahaya Paham Radikal Perongrong Pancasila



TANJUNGPINANG - Untuk meningkatkan keamanan dan ketertiban masyarakat serta terwujudnya situasi yang aman dan kondusif, Satuan Pembinaan Masyarakat menggelar Operasi Bina Waspada Seligi 2017.
Operasi yang dilakukan selama 30 hari ini, dilaksanakan dari tanggal 15 Agustus sampai dengan 13 September 2017 mendatang.
Kapolres Tanjungpinang AKBP Ardiyanto Tedjo Baskoro, SH, S.IK , MH melalui Kasat Binmas Polres Tanjungpinang AKP Efendri Alie, S. IP, MH menjelaskan, operasi ini bertujuan untuk mengantisipasi masuk nya paham Radikalisme,terorisme dan Anti Pancasila yang sangat mengkhawatirkan akan persatuan dan kesatuan NKRI.
Ali sapaan akrab juga menerangkan, dalam kegiatan ini kita langsung menyentuh kepada masyarakat dengan memberikan pencerahan akan bahaya serta dampak paham Radikalisme maupun Anti Pancasila.
Seperti yang kita ketahui, Indonesia merupakan Negara yang terdiri dari Ribuan pulau dari Sabang sampai Merauke, dengan bermacam Agama, Suku, Bahasa yang terdapat didalam nya.
Dengan momen ini, kita akan memberikan pencerahan kepada masyarakat, anak sekolah, mahasiswa, serta seluruh lapisan masyarakat akan bahaya serta dampak yang diakibat kan dari paham Radikalisme, Terorisme maupun Anti Pancasila.
Walaupun kegiatan Operasi Bina Waspada Seligi 2017 ini hanya dilaksanakan selama 30 hari, kita akan terus melanjutkan dengan kegiatan rutin Sat Binmas untuk memberikan peringatan serta himbauan kpd masyarakat tentang bahayanya paham radikalisme, terorisme dan sikap anti pancasila, tambah Ali.(*)

Blog Post

Related Post

Back to Top

Cari Artikel

Arsip Blog