PASURUAN - Rapat koordinasi mengenai Gelar Pasar Murah Ramadhan tahun 2017 dilaksanakan di balai desa Kawisrejo Kecamatan Rejoso kabupaten pasuruan Senin 29/05 . Rapat dihadiri oleh Kanit Sabhara Polsek Rejoso, Sekcam Rejoso Khomari dan Kepala desa Kawis Rejo Toyib.
Dalam kesempatan tersebut dihasilkan kesepakatan Pasar Murah Ramadhan yang merupakan program dari pemerintah Kabupaten Pasuruan akan dilaksanakan pada 10 titik di wilayah kecamatan Rejoso dan akan berlangsung selama 11 hari ke depan di mulai tanggal 5 Juni 2017
Sekcam Rejoso Komari mengatakan kegiatan tersebut dilakukan semata-mata untuk membantu warga dalam memenuhi berbagai jenis bahan pokok yang sangat diperlukan dengan harga yang jauh lebih murah dibandingkan yang dijual para pedagang di pasaran umum.
Kapolsek Rejoso AKP. Teguh melalui Kanit Sabhara menjelaskan bahwa pasar murah adalah membantu mayarakat memenuhi kebutuhan pokok yang akan disubsidi oleh pemerintah kabupaten Pasuruan yaitu jenis sembako. Pasar murah diselenggarakan untuk membantu warga dalam melaksanakan ibadah puasa selama bulan Ramadhan agar mudah mendapatkan kebutuhan sehari-harinya, sehingga kelangkaan bahan pokok menjelang Lebaran bisa kita antisipasi, tambahnya. (tag)
30 Mei 2017