menu melayang

16 Januari 2017

Pemuda Tandes Dan TNI Bertekad Jaga Kebhinnekaan

SURABAYA - Menjalin komunikasi dan sinergisitas antara TNI AD dan warga di teritorialnya sangatlah penting, selain bisa mengenal lebih dekat dengan warga tapi juga bisa terus memupuk rasa kebhinnekaan.


Seperti yang dilakukan Babinsa Koramil 0830/05 Tandes Kelurahan Tanjungsari,  Serda Arie Fiyanto yang mengunjungi pengurus karang taruna Jalan Tanjungsari RT 01 RW 02, Arie disambut hangat para pengurus Karang Taruna pimpinan Didik Arfi dan mereka membahas tentang pentingnya arti keberagaman dengan terus membangun kerukunan diantara warga Tanjungsari.

“Komunikasi sosial ini adalah kewajiban seluruh Babinsa untuk menjalin komunikasi yang baik dengan warga sehingga bisa terjalin suasana kerukunan dan terus menjaga keamanan di lingkungan sekitar,” ungkap Babinsa Tandes, Serda Arie Fiyanto, Senin (16/1/2017), pagi.

Tidak hanya itu, diskusi dengan pengurus karang taruna Tanjungsari RT01/RW02 ini juga membahas tentang terus menjaga kebhinekaan di wilayahnya. “Dengan terus menghormati kebhinekaan maka Insha Allah akan terus terjalin rasa aman dan kenyamanan diantara semua warga sekitar khususnya di wilayah Kecamatan Tandes,” tegasnya.

Ditempat yang sama, pengurus karang taruna Jalan Tanjungsari RT01/RW02, Didik Arfi mengaku senang dengan kunjungan yang dilakukan Serda Arie selaku Babinsa Koramil Tandes. Selain terus menjalin komunikasi yang baik, beliau juga memberikan wawasan tentang arti dari kebhinekaan.


“Saya berharap komunikasi yang sudah terjalin sangat baik antara Babinsa dengan warga terus ditingkatkan karena ini bisa menumbuhkan rasa cinta tanah air dan terus menjaga rasa aman dan nyaman di wilayah yang kita tinggali ini,” singkatnya

Blog Post

Related Post

Back to Top

Cari Artikel

Arsip Blog