menu melayang

26 Januari 2017

Anggota Komisi I DPRD Fraksi PKB Datangi Korban Banjir Bandang Kalipang Grati

PASURUAN. tribunus-antara.com  - Banjir bandang yang terjadi d Dusun Kerajan Desa Kalipang kecamatan Grati kabupaten  Pasuruan Rabu 25/01 cukup mengejutkan warga desa setempat. Banjir yang datang tiba-tiba tersebut hampir dalam kurun waktu selama puluhan tahun tidak pernah terjadi di desanya. Desa dengan 675 KK hampir keseluruhanya diterjang banjir Bandang

Haji Munawir Anggota DPR Komisi 1 dari fraksi PKB bahkan menyempatkan diri ke lokasi desa Kalipang untuk meninjau lokasi bencana tersebut. Kepada tribunus-antara.com H.Munawir menjelaskan bahwa penyebab terjadinya banjir di Kalipang dikarenakan ada beberapa potongan pohon bambu yang ikut arus banjir bandang lalu menyumbat aliran sungai. Dengan tersumbatnya aliran sungai oleh  potongan bambu sehingga air meluber ke pemukiman warga.

Hingga sekitar pukul 23.00 ketinggian air sampai setinggi dada orang dewasa. Selain merendam rumah tinggal warga kalipang juga areal persawahan, Banjir bandang tersebut sempat merobohkan pagar rumah warga milik Khoti'in di RT.03/RW.05. Tak hanya merobohkan bangunan pagar banjir bandang desa kalipang juga menyeret habis isi perabotan rumah tangga Khoti'in lenyap tersapu air bah. Namun duka bapak paruh baya Khoti'in ini tidak terlalu mendera keluarganya karena anggota Komisi 1 Fraksi PKB kabupaten Pasuruan ini berjanji untuk membantu warga desa Kalipang yang teerdampak banjir bandang Rabu malam tersebut  (Joko/Slmet)

Blog Post

Related Post

Back to Top

Cari Artikel

Arsip Blog