PARE : Madrasah Aliyah Negeri MAN KPK Krecek Badas kabupaten Kediri Rabu 14 Desember 2016 meryakan Hari Ulang Tahunnya yang ke 13. Acara dimeriahkan Jalan santai dan marching Band mengambil rute start dari MAN KPK Krecek - Bragung-Pandan - Surowono, dan Nepen.
Selain Siswa siswi MAN KPK peserta juga berasal dari MI Mashalahiya Krecek, MTS MaslahahiyahKecek, SDN Krecek 2, SMPN 1 Badas, dan MTS Kauman Jombang. Keceriaan peserta masing-masing lembaga yang mengikuti pawai siswa-siswa yang menyuguhkan corak warna-warni busana dan marching band disambut dengan antusiasme warga sekitar yang berbondong-bondong di tepi jalanan menyaksikan pawai tersebut. Sehingga nampak larut dalam kegembiraan para peserta pawai Hari Jadi MAN KPK.
Drs Muhammad M Thoha Maksum selaku kepala sekolah MAN KPK saat diwawancarai media tribunusantara.com seusai acara mengaku merasakan kegembiraan dari para peserta yang hadir. Acara Ulang Tahun ini menurut Kepala sekolah selain menunjukan rasa syukur kepada Tuhan yang maha Esa, Rasa terima kasih kepada semua pihak yang turut menyukseskan gelar acara tersebut. Juga merupakan ungkapan rasa syukur dikarenakan staus lembaga pendidikan Madrasah Aliyah yang sebelumnya Swasta, kini sudah menjadi MAN atau Madrasah Aliyah Negeri.
Tentunya, lanjut Kepala Sekolah MAN mengatakan bahwa prestasi ini berkat partisipasi serta dukungan dari guru pengajar, dan semua pihak yang turut berperan dalam mewujudkan prestasi tersebut. Didampingi ketua panitya Ikhwan Mukholi para guru dan staf pengajar pun berfoto bersama. Drs.M.Thoha berpesan bahwa prestasi para guru daan reka-rekan pengajar tidak akan berhentit dengan diraihnya tersebut, namun akn kian memacu semangat untuk lebih meningkatkan prestasi dan mutu pendidikan dan pengajaran kepada para anak didik. (hariono)
14 Desember 2016