PASURUAN : Kekuatan gempa yang mencapai 6.5 SR pada tanggal 07-12-2016 di Aceh kemaren membuat duka yang teramat dalam bagi siapa saja terutama bangsa Indonesia.
Sebagai bentuk kepedulian bersama terhadap saudara kita di aceh, Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Shalahuddin lakukan aksi Galang Dana di perempatan Penjara Jl. Gajah mada kota Pasuruan Minggu (11/12/2106).
Aksi galang dana yang dilakukan mulai pukul 07.30 sampai 10.00 WIB itu mendapatkan dana sekitar 3,5 juta rupiah.
Achmad muntaha Koordianator aksi yang notabene ketua Komisariat Shalahuddin menjelaskan bahwa sebagai warga pergerakan tentunya kita harus membantu untuk sedikit meringankan beban saudara kita di Aceh yang saat ini sangat membutuhkan uluran tangan kita bersama,
Menurut Muntaha, bukan dari kampus kami saja, tapi dari kampus lain seperti STIKIP, UNMER, STEPANA, ALYASINI dan Universitas Yudarta yang semuanya tergabung dalam Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Pasuruan raya juga melakukan aksi yang sama di titik-titik perempatan yang sudah disepakati bersama, setelah selesai melakukan aksi, kita kumpul bersama di sekretariat cabang dan menggabungkan hasil uang dari komisariat se-Pasuruan. (Taufiq)
11 Desember 2016